Kasih Tuhan Membuat kita Berarti

1 1Yohanes 4:11 (TB)  Saudara-saudaraku yang kekasih, jikalau Allah sedemikian mengasihi kita, maka haruslah kita juga saling mengasihi. 

Allah menciptakan umat manusia di alam yang fana ini. Penciptaan tentu bukan berarti tampa maksud.  Tetapi setidaknya agar kita sebagai umatnYa bisa mewarnai dunia ini dengan Kasihnya. Firman  mengatakan;  
37 Jawab Yesus kepadanya: "Kasihilah Tuhan, Allahmu, dengan segenap hatimu dan dengan segenap jiwamu dan dengan segenap akal budimu. 
38 Itulah hukum yang terutama dan yang pertama. 
39 Dan hukum yang kedua, yang sama dengan itu, ialah: Kasihilah sesamamu manusia seperti dirimu sendiri.(mat 22:36-39).

Kasih Allah sungguh nyata, jika kita masih diberi waktu  hidup dialam nyata ini, bukan karena kehebatan kita tetapi  karena kasihNya. Itulah sebabnya Allah yang penuh kasih, agar umat Tuhan menjadi serupa dengan Allah dan mengasihi tanpa syarat.

Kata mengasihi sebuah keharusan kita benar benar mengasihi Allah dan sesama, karena kita sebagai keluarga Allah telah menerima kebaikan dan kasih Allah. 

Sejak penciptaan manusia pertama, yakni Adam dan Hawa, Allah menunjukan kasihnya dan diberikan penugasan mengelola taman
Tetapi sifat manusia  cenderung mengutamakan diri sendiri, melakukan hal yang disukai sehingga gagal.

Oleh karena itu untuk bisa mengasihi Tuhan dan sesama diperlukan hidup yang bertumbuh. Orang yang tidak bertumbuh lebih suka melakukan keinginannya, hasratnya, dan ketamakannya. Sifat mementingkan diri sendiri adalah akar setiap persoalan baik secara pribadi maupun secara global.

KASIH DALAM ALKITAB 

Kasih satu bentuk ungkapan emosi manusia.  Alkitab mengajarkan untuk mengasihi Tuhan dan sesama. Dalam kekristenan  ada empat jenis kasih , yaitu:
1. Stroge
2. Pihleo (filia)
3. Eros
4. Agape.

Kasih Storge
Kasih yang dalam keluarga. Kata ini menggambarkan ikatan mendalam dan penuh perhatian antara orang tua dan anak, suami istri, saudara.  (Roma 1:31). Paulus telah mengingatkan kepada kita bahwa di akhir zaman, orang akan menjadi egois dan tidak mempunyai rasa cinta untuk keluarganya sendiri (2 Timotius 3: 2-3).

Kasih Filia (phileo)
Kasih  persaudaraan atau persahabatan yang melebihi ikatan keluarga. Dalam artian kita harus mengasihi sesama/teman/sahabat seolah-olah mereka adalah saudara kita. Kasih filia ini tergambar dalam kisah Alkitab, yaitu tentang cerita Lazarus yang bangkit (Yohanes 11:33-35).

Kasih Eros
Eros mengacu pada cinta yang romantis atau seksual. Ini adalah hadiah Tuhan kepada pasangan yang sudah menikah, sehingga bisa mengungkapkan cinta satu dengan yang lain. 

Kasih Agape
Kasih agape adalah cinta tertinggi yang dirujuk oleh Alkitab. Cinta ini abadi, sempurna, penuh pengorbanan, dan tanpa syarat. Agape menggambarkan kasih Allah (1 Korintus 13:4-8). Agape adalah kasih yang sempurna. Tuhan Yesus mewujudkan kasih ini dengan mengorbankan diri-Nya untuk menebus umat manusia.

Kasih yang sejati ada sebuah pemikiran mengutamakan orang lain. Ada rasa senasib. Orang yang memiliki  Kasih Tuhan  memberi kepada orang lain tanpa jaminan memperoleh  timbal baliknya. Kasih juga memberi kepada orang lain apa yang mereka butuhkan bukan apa yang sepantasnya mereka dapatkan. 

Kasih sebuah pilihan, sebuah tindakan, cara berperilaku,suatu komitmen. Kasih adalah pengorbanan bagi yang lain. Dunia ini tidak mempunyai gambaran tentang apa itu kasih sejati. 

Kasih yang benar berfokus kepada "Bagaimana saya dapat melayanimu", Sungguh bertolak belakang dengan kecenderungan pementingan diri sendiri.Inilah sebabnya kita harus belajar mengasihi. 

Kasih sejati membutuhkan 
pengetahuan, anugerah Allah, dan banyak sekali praktik. Kita perlu melatih kembali diri kita untuk 
berpikir dan bertindak penuh kasih.

Semuanya merupakan petunjuk praktis belajar saling mengasihi dalam situasi hidup sesungguhnya. Laksana berlian, kasih memiliki banyak fase. Setiap bacaan akan menolong Anda memahami dan mempraktikkan berbagai aspek kasih. 

Kita tidak dapat mengasihi sendirian saja. Namun harus mengembangkan dan memilih keputusan yang tepat untuk 
menyerahkan hidup kita kepada-Nya. 

Biarlah dalam sisa kehidupan kita bisa 
membuat Tuhan tersenyum dan senang. Jangan sia-siakan hidup kita. (** Pro)

Postingan populer dari blog ini

BAMAG Gresik Bersinergi Dengan Pemerintah Bangun Kerukunan Umat Beragama

Teguran Yang Membangun

Ketuhanan Yesus sama sekali bukan hasil dari pemaksaan kaisar